Sunday, July 22, 2018

Julukan julukan keren Kakashi yang tidak ketahui banyak orang

id.naruto.wikia


Pasti Nabovers sudah tidak asing lagi kalo mendengar nama yang satu ini yap Hatake Kakashi pertama kali muncul di awal - awal episode anime Naruto, sampai sekarang di Boruto.
Kakashi adalah shinobi legend dari tanah api Konohagakure, sensei dari tim 7 ini sangatlah hebat tak jarang semua orang menggap kakashi sebagai jenius dari konohagakure. Karena kejeniusan & kemampuan yang dimiliki kakashi membuatnya sangat populer dan banyak orang yang mengenal kakashi dengan julukan-julukan yang sangat unik dan keren.

Penasaran? Apa saja julukan-julukan yang di miliki Kakashi,
 yosh langsung saja simak di bawah!

Kakashi si Sharingan (Saringan no Kakashi)
Julukan yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi kakashi no saringan. meski bukan dari klan Uchiha. kakashi memiliki saringan di mata kirinya.
Kakashi mendapatkan saringan dari obito sebagai Hadiah untuk kakashi atas kenaikan tingkat nya menjadi jounin. Obito sendiri lah yang pertama kali mengucapkan julukan kakashi si saringan. julukan ini sudah menyebar luas dan melekat pada kakashi.

Kakashi Pembunuh Teman (Nakama Goroshi no Kakashi)
Setelah tragedi pahit dimana Rin harus mati di tangan Kakashi yang secara tidak terkena serangan Raikiri yang seharusnya ditujukan kepada musuh. Meski pada Perang Dunia Shinobi 4 Kakashi akhirnya mengetahui bahwa hal itu adalah keinginan Rin untuk mencegah kehancuran Kohona akibat Sanbi dalam dirinya, namun jauh sebelum itu banyak orang menuduhnya sebagai seseorang yang akan membunuh teman demi keberhasilan misi dan kemudian menjuluki Kakashi sebagai Nakama Goroshi no Kakashi.

Pahlawan dengan Sharingan (Sharingan no Eiyū)
Setelah mendapatkan sharingan pemberian dari obito membuat kemampuan kakashi lebih hebat dari sebelumnya dan lebih tajam. Waktu di  Perang Dunia Shinobi ke-3 Kakashi muncul sebagai pahlawan baru Konoha karena telah berhasil menjalankan  misi sulit di jembatan Kanabi dan sejak itu dia mendapat julukan sebagai Sharingan no Eiyū

Kakashi Berdarah Dingin (Reiketsu noKakashi)
Rasa Penyesalan yang begitu mendalam karena telah membunuh Rin rekan 1 tim nya, yang terus membayangi Kakashi seumur hidupnya membuat Kakashi menjadi seseorang yang semakin dingin terhadap orang lain, terlebih setelah Minato memasukkannya dalam Pasukan ANBU dimana dia akan mendapat banyak misi kotor seperti pembunuhan membuat Kakashi semakin terbiasa membunuh musuhnya sehingga dia dijuluki Reiketsu no Kakashi.

Kakashi Ninja Peniru (Kopy? Ninja no Kakashi)
Kakashi mendapatkan julukan ini karena memiliki sharingan. Seperti yang kita tahu Setiap shinobi yang mempunyai sharinga (misalnya klan uchiha) pasti bisa menirukan segala macam jutsu. Asal jutsu tersebut tidak memerlukan syarat khusus seperti Kekkei Genkai turunan. Namun kemampuan meniru jutsu kakashi sudah terbilang masternya copy ninja atau berada di level tertinggi. karena ribuan jutsu lebih sudah berhasil dia tirukan seumur hidupnya. Jadi sebab itu kakashi di juluki sbagai kakashi si copy ninja.

Taring Putih Dari Konoha (Konoha no Shiroi Kiba)
Lebih tepatnya julukan Taring putih dari konoha di miliki Ayah kakashi, Sakumo Hatak. Namun kakashi sering kali di anggap Taring putih dari konoha. waktu di beri misi ke sunagakure. Kakashi bertemu dengan nenek chiyo, nenek chiyo langsung menyerang kakashi scara tiba-tiba karena saking miripnya dia terlihat seperti taring putih dari konoha. Sejak itulah banyak yang menggangap bahwa kakashi adalah konoha no shiroi kiba. Setuju?

Hokage Keenam (Rokudaime Hokage)
Tidak lama setelah berakhirnya Perang Dunia Shinobi 4, Tsunade memilih mengundurkan diri dari jabatannya sebagai hokage. kemudian menunjuk
Kakashi sebagai Hokage berikutnya. Meski sejak kecil Kakashi tidak pernah berniat menjadi Hokage namun Kakashi ingin menjalankan pesan Obito.menyuruh kakashi menjadi Hokage Keenam dan Naruto Hokage Ketujuh. Oleh karena itu Kakashi menerima posisi sebagi Hokage Keenam atau biasa disebut Rokudaime Hokage.

sumber: Borutonesia







yosh itulah julukan julukan yang di miliki oleh kakashi. gimana menurut kalian .. apa masih ada julukan lain yang ketahui? ..yang di poin ke 6 apakah kamu setuju atau tidak? sampaikan pendapatmu di komentar ya sob..
kalo postingan ini silakan share bila bermanfaat  sekian terima kasih!

0 komentar:

Post a Comment

Sharing Informasi tentang Boruto dan Naruto

About Me

Translate